March 23, 2023

Profil

SEKILAS TIPD

Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (TIPD) merupakan salah satu unit pelaksana teknis (UPT) yang ada di UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda dengan tugas yang memiliki tingkat validitas, efisien, efektif dan didukung oleh keakuratan data yang terjamin sesuai dengan kondisi kebutuhan institusi saat ini.

Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (TIPD) juga salah satu unit di UIN Sultan Aji Muhammad Idris Samarinda yang bertugas untuk mengkoordinasikan dan menfasilitasi kegiatan-kegiatan akademis civitas akademika, baik fasilitas berupa sistem yang digunakan secara online, maupun fasilitas tersedia yang dapat digunakan langsung di laboratorium komputer.

Keberadaan Unit TIPD dan Laboratorium adalah vital untuk memajukan keterampilan serta mengembangkan kemampuan mahasiswa dan civitas akademika dalam bidang teknologi, khususnya internet dan komputer yang berkesinambungan sejalan dengan tujuan  pendidikan  tinggi, yaitu  mengembangkan  serta memperluas ilmu pengetahuan, teknologi atau keilmuan serta mengupayakannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional.

 

LANGUAGE»
× Hubungi Kami